Namun ternyata hal ini juga membawa pengaruh buruk. Karena tak sedikit produsen yang membuat replikasi seri handphone populer. Harga handphone yang tinggi disiasati dengan pembuatan replika dengan harga jauh lebih terjangkau. Agar kita tak terkecoh dengan handphone replika yang beredar di pasaran, maka sebaiknya kita mencermati beberapa tips berikut ini:
Mengetahui Harga Handphone Asli
Kita harus mengetahui harga handphone asli sebelum membelinya. Informasi harga handphone asli bisa diperoleh melalui gerai resmi atau internet. Kalau kita mengetahui harga handphone resmi, maka kemungkinan besar kita tak terkecoh dengan harga handphone replika. Karena biasanya handphone replika dibanderol dengan harga murah, bahkan bisa kurang dari setengah harga handphone asli.
Tidak Dijual Secara Resmi
Handphone replika tidak dijual secara resmi di gerai-gerai handphone tertentu. Kita wajib lebih berhati-hati bila ada orang yang menawarkan handphone canggih melalui sistem online atau pembelian langsung. Kemungkinan besar produk handphone tersebut adalah replika produk handphone populer yang sedang tren di pasaran.
Kualitas Ketajaman Layar
Handphone asli tentu akan menampilkan display layar yang berkualitas dan jernih, terutama pada handphone tipe premium. Sementara produk replika justru menampilkan kualitas layar yang lebih buram bahkan mudah hang. Kualitasnya tentu tidak sesuai dengan ekspektasi kita.
Keberadaan Segel pada Body dan Baterai
Salah satu ciri khas handphone asli adalah segel resmi pada bagian body dan baterai. Bentuk segel tersebut bisa berupa stiker hologram atau stiker biasa. Produsen handphone replika biasanya tak bisa meniru penggunaan segel orisinal ini. Sehingga hal ini merupakan salah satu hal penting yang mesti kita perhatikan sewaktu hendak membeli handphone.
Perbedaan Bentuk Fisik dan Kemasan
Secanggih apa pun produksi handphone replika, tetap saja kualitasnya tidak bisa sama persis dengan handphone asli. Perbedaan handphone asli dan handphone replika biasanya tampak pada desain kemasan, material penyusun handphone, sistem operasi, dan kondisi mesin handphone. Pada umumnya handphone replika memiliki sistem operasi dengan spesifikasi rendah, material kurang berkualitas, dan desain kemasan yang berbeda dengan kemasan handphone asli. Kita harus ekstra cermat mengenalinya bila tak ingin terkecoh oleh handphone replika yang menggiurkan.
Memeriksa Kualitas Kamera
Kualitas kamera juga bisa menjadi indikator saat akan membeli handphone baru. Pada umumnya, handphone replika memiliki kualitas kamera yang buruk. Karena pemilihan komponennya dilakukan secara asal-asalan. Kalau kita menemukan ketidakberesan pada fitur kamera suatu handphone, sebaiknya kita mengurungkan niat membeli handphone tersebut.
Membeli Handphone di Tempat Terpercaya
Walaupun banyak handphone replika yang dijual secara online, bukan berarti tak ada toko online yang menjual handphone orisinal berkualitas. Kita hanya perlu lebih cermat memilih tempat belanja online bilang ingin membeli handphone.
Salah satu tempat terbaik untuk membeli handphone secara online adalah MatahariMall. Toko online terbesar se-Indonesia ini memiliki koleksi handphone orisinal yang sangat beragam. Kita pun bisa memanfaatkan fasilitas cicilan 0% bila sedang tak memiliki uang tunai. Kemudahan belanja online di MatahariMall akan membuat kita semakin leluasa dan hemat waktu. Belanja handphone, produk elektronik, atau kebutuhan rumah tangga lainnya makin menyenangkan bila kita mengandalkan MatahariMall.
Baca Kelanjutan Tips Agar Tak Terkecoh dengan Produk Handphone Replika - Kabar Maya : http://ift.tt/2yzcw3j
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tips Agar Tak Terkecoh dengan Produk Handphone Replika - Kabar Maya"
Post a Comment