Search

Ini Dia Daftar Handphone 4 hingga 6 Jutaan - Tabloid Pulsa (Siaran Pers) (Blog)

Senin, 17 September 2018 • 17:04

Honor 10

Honor 10

Ketersediaan handphone baru yang beredar saat ini  didominasi oleh perangkat handphone dengan harga 4 juta kebawah, namun untuk anda yang menginginkan perangkat handphone dengan fitur yang lebih mumpuni dengan bujet harga mulai 4 juta hingga 6 jutaan, saat ini ketersediaan handphone dengan harga tersebut sudah banyak tersedia.

Hadir dengan spesifikasi hardware dan softwar yang jauh lebih mumpuni, perangkat handphone direntang harga ini juga menawarkan fitur tambahan yang menggoda. Selain itu, handphone direntang harga ini juga memiliki tampilan desain yang lebih keren dan menawan yang membuat penggunanya nyaman untuk digunakan untuk aktivitas sehari-hari.

Setelah pekan lalu, PULSA merinci ponsel di bawah 4 jutaan yang layak untuk dimiliki. Kali ini PULSA akan mengulas secara singkat handphone apa saja yang bisa dibeli di rentang harga 4 juta hingga 6 jutaan. Apa saja? Berikut ulasannya.

1. Asus Zenfone 5Z

Rp 6.699.000

Handphone premium terbaru Asus ini menawarkan kinerja yang mumpuni dengan mengusung chipset Qualcomm kasta tertinggi untuk saat ini yakni Snapdragon 845. Tak hanya itu, perangkat ini juga dibekali dengan RAM 6GB yang dikombinasikan oleh memory internal sebesar 128GB. Untuk spesifikasi lainnya, Zenfone 5Z membawa layar IPS Full HD berdiagonal 6.2 inci yang memiliki aspek rasio 18,7:9. Sisi fotografi, perangkat ini sudah dibekali dengan dual-camera belakang 12 + 8 MP dengan tambahan fitur seperti PDAF dan OIS, kamera depan 8MP. Menariknya lagi, handphone ini juga sudah dibekali dengan kemampuan merekam video beresolusi 4K. Untuk fitur lainnya selain telah didukung akses jaringan 4G LTE perangkat ini juga sudah dibekali dengan speaker stereo, serta baterai 3300 mAh support QuickCharge 3.0.

2. Honor 10

Rp 6.499.000

Hadir dengan tampilan desain yang menggoda, Honor 10 juga hadir dengan kinerja perangkat yang mumpuni dikelasnya. Dibekali dengan kover body belakang yang bisa berubah warnanya, Honor 10 juga dibekali dengan fitur AI untuk memaksimalkan fasilitas fotografinya. Lebih dalam mengenai kamera, Honor 10 memiliki fitur AI yang didukung oleh NPU independen. Fitur AI dengan npu independen ini diklaim bisa lebih banyak menghasilkan sesuatu. Kamera utama honor 10 dibekali dengan dua lensa yang baik dengan f1. 8 dan memiliki sensor 24mp+16mp. Di bagian depan, honor 10 punya lensa dengan sensor besar yakni 24 megapiksel. Kanera tersebut diantaranya dibekali degan ISOnyang elabih baik dan pengenal wajah 3D.

Tak hanya menggoda dari sisi desain dan fotografi, perangkat ini juga memiliki kinerja yang prima dimana perangkat ini telah dibekali dengan GPU turbo maka pemrosesan gambar menjadi lebih baik dan lebih efisien yang bisa mencapai angka 60%. Sedangkan konsumsi energi chipset bisa berkurang hingga 30%. Secara umum kinerja honor 10 disokong dengan 4gb ram, 128 gb dan chipset kirin 970.

3. Pocophone F1

Rp 5.799.000 - Rp 5.299.000

Nilai jual utama handphone terbaru Xiaomi ini terletak dari dukungan chipset yang ditanamkan. Kinerja Pocophone F1 ditopang oleh chipset Qualcomm saat ini yakni Snapdragon 845 dan dilengkapi dengan pilihan kapasitas RAM 6Gb dan 8GB. Menjalankan Android Oreo 8.1. dengan MIUI 9.6 yang dibuat khusus untuk Picophone F1 yang lebih cepat. Perangkat ini juga memiliki liquid cooler atau pendingin cari yang biasanya terdapat pada laptop dan smartphone gaming. Kamera utama Pocophone F1 menggunakan setup dual kamera yang terdiri dari sensor  12 MP Sony  IMX 363+5MP pada kamera sekunder.  Di bagian depan, ada kamera untuk selfie dengan sensor 20 MP. Kamera depan ini dilengkapi dengan infrared yang berguna untuk membantu fitur face unlock dalam mendeteksi wajah pengguna meski dalam keadaan gelap. Juga, agar lebih aman karena face unlock dengan infrared ini tak akan bisa mendeteksi foto atau gambar. Untuk baterai, Pocophone F1 bakal lebih awet digunakan berkat kapasitas baterai 400mAh dan sudah mendukung fast chaging dengan port USB Type C.

4. Vivo V11 Pro

Rp 4.999.000

Mengusung rangkaian fitur unggulan seperti Screen Touch ID atau pemindai sidik jari langsung di layar, layar bezel-less Ultra All Screen,  AI Camera yang didukung Anti Backlight AI HDR untuk hasil foto yang jernih dan cerah bahkan di pencahayaan minim. Selain itu, Vivo V11 Pro hadir dengan RAM 6GB dan 64GB yang dapat ditingkatkan hingga 256GB. Untuk memaksimalkan tampilan desain 3D nan futuristik, V11 Pro pun tersedia dalam dua pilihan warna stylish yaitu Nebula Purple dan Starry Black. Tak hanya itu, handphone terbaru besutan Vivo ini mempercayakan kinerjanya dengan menyematkan Qualcomm Snapdragon 660 AIE sebagai dapur pacu utamanya. Nilai lebih lain yang hadir pada perangkat ini adalah kamera selfie yang sudah beresolusi 25 megapiksel serta kamera ganda di bagian belakang dengan konfigurasi 16MP + 5MP.

5. Vivo V11

Rp 4.499.000

Versi murah Vivo V11 Pro ini tidak menyematkan Screen Touch ID, sebagai gantinya V11 menyematkan sensor sidik jari di bagian belakang yang juga dikombinasikan dengan fitur Face Acces. Untuk fitur lainnya tak jauh berbeda dengan V11 Pro mulai dari layar bezel-less Ultra All Screen,  AI Camera yang didukung Anti Backlight AI HDR untuk hasil foto yang jernih dan cerah bahkan di pencahayaan minim. Selain itu, Vivo V11 Pro hadir dengan RAM 6GB dan 64GB yang dapat ditingkatkan hingga 256GB. Untuk memaksimalkan tampilan desain 3D nan futuristik, V11 Pro pun tersedia dalam dua pilihan warna stylish yaitu Nebula Purple dan Starry Black. Sementara untuk dapur pacunya, perangkat ini didukung oleh Mediatek Helio P60 plus baterai berkapasitas 3400 mAh.

6. Oppo F9

Rp 4.299.000

OPPO F9 hadir untuk mendefinisikan kembali lini F Series dari OPPO. OPPO F9 akan hadir dengan layar 6.3-inch TFT LCD yang menampilkan desain waterdrop fullscreen notch unik serta resolusi 1080 x 2280 Full HD+ dan desain gradasi berkilau. Salah satu keunggulan utama dari F9 adalah baterai berdaya 3.500mAh dengan teknologi VOOC Flash Charge dimana pengisian baterai selama 30 menit mampu mengisi 75% kapasitas baterai. F9 akan tersedia dalam 2 warna eksotis yakni twilight blue dan sunrise red. Di sisi kinerja, Oppo F9 diotaki oleh processor Helio P60 (processor yang sama yang  menggerakkan Oppo F7) Processor octa core memiliki clock speed 2.0 GHz  dan menampilkan dukungan  AI. Di departemen fotografi, dual kamera belakang Oppo F9 memiliki konfigurasi 16MP+2MP yang memberikan kedalaman efek  yang mengesankan. Handphone ini mendukung pengenalan  16 adegan dan objek. Sedangkan untuk kamera depannya, Oppo F9  dibekali dengan resolusi 25MP dilengkapi dengan aperturte  f / 2.0 yang dibantu oleh perangkat  sensor HDR untuk menangkap kondisi terang dan cahaya redup dengan maksimal.

Let's block ads! (Why?)


Baca Kelanjutan Ini Dia Daftar Handphone 4 hingga 6 Jutaan - Tabloid Pulsa (Siaran Pers) (Blog) : https://ift.tt/2plEvwL

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Dia Daftar Handphone 4 hingga 6 Jutaan - Tabloid Pulsa (Siaran Pers) (Blog)"

Post a Comment

Powered by Blogger.