Search

Spesifikasi VIVO Nex Dual Display - IDN Times

Vivo adalah produsen ponsel asal Cina yang selama ini selalu meluncurkan ponsel dengan kamera yang bagus, dan memiliki resolusi yang tinggi. Tanggal 12 Desember 2018 di Shanghai, Vivo kembali meluncurkan produk ponsel terbarunya yakni Vivo NEX Dual Display Edition.

Namun produk ponsel yang diluncurkan kali ini agak unik, dan berbeda dengan ponsel lainnya yang pernah diluncurkan oleh Vivo. Sesuai dengan namanya Vivo NEX Dual Display Edition, ponsel ini memang memiliki dua layar yakni didepan dan dibelakang. Inilah inovasi terbaru yang Vivo berikan di ponsel terbarunya ini.

Kalau kamu penasaran dengan ponsel terbaru milik Vivo ini, yuk kita intip sama-sama. Inilah spesifikasi lengkap Vivo NEX Dual Display Edition.

1. Layar

Menutup Tahun 2018 Vivo Luncurkan Ponsel Unik, VIVO Nex Dual Displayfirstpost.com

Vivo NEX Dual Display Edition ini memiliki layar utama di bagian depan dengan lebar 6,39 inci, layar utamanya ini memiliki resolusi 2340 x 1080 piksel Full HD plus. Teknologi yang disematkan Vivo di layar utamanya ini adalah Super AMOLED. Layar utamanya ini memiliki aspek rasio 19,5 : 9, dan hadir tanpa notch.

Sedangkan layar belakangnya memiliki lebar 5,49 inci, beresolusi 1920 x 1080 piksel Full HD plus. Sama seperti layar utamanya, layar belakang Vivo NEX Dual Display Edition ini juga berteknologi Super AMOLED. Layar belakangnya ini memiliki aspek rasio 16 : 9.

2. Prosesor

Menutup Tahun 2018 Vivo Luncurkan Ponsel Unik, VIVO Nex Dual Display9to5google.com

Vivo menyematkan chipset Qualcomm Snapdragon 845 Octa-core pada ponsel terbarunya ini. Di tahun 2018 ini banyak produsen ponsel yang merilis ponsel dengan prosesor Snapdragon 845, karena dinilai memiliki kinerja yang baik. 

Vivo NEX Dual Display Edition juga sudah dilengkapi dengan teknologi proses 10nm yang mampu menghemat daya baterai. Dan untuk mengimbangi kinerjanya, Vivo membekali ponsel terbarunya ini dengan RAM 10 GB dan internal memori 128 GB. Dengan RAM sebesar ini, ponsel terbaru Vivo ini mampu membuka banyak aplikasi dan memainkan game-game kekinian dengan lancar.

Baca Juga: Siaplah Tergiur dengan Vivo Y93S, Smartphone RAM 4GB yang Terjangkau

3. Kamera

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editors’ picks

Menutup Tahun 2018 Vivo Luncurkan Ponsel Unik, VIVO Nex Dual Displayredmondpie.com

Vivo NEX Dual Display Edition ini, tidak mempunyai kamera depan di layar depannya. Namun para pengguna ponsel ini, dapat melakukan selfie dengan memakai kamera belakang di layar belakangnya. Kamera pada ponsel terbaru Vivo ini sudah dilengkapi dengan AI Screen Recognition, serta Body dan Face Shaping.

Di layar belakangnya, ponsel ini memiliki 3 kamera belakang beresolusi 12 MP, dan kamera sekunder beresolusi 2 MP, serta kamera tersier 3D TOF (Time of Flight). Kamera belakang Vivo NEX Dual Display Edition ini sudah dilengkapi dengan OIS (Optical Image Stabilization) dan LED Flash.

Kamera tersier 3D TOF adalah kamera ketiga di ponsel ini, kamera ini mampu melakukan pemodelan 3D pada wajah penggunanya sehingga menghasilkan foto selfie yang lebih bagus. Kamera ini sekaligus memiliki fungsi sebagai Face Unlock. Sehingga pengguna ponsel ini dapat membuka kunci ponsel, hanya dengan memindai wajahnya saja. 

4. Baterai dan fitur keamanan

Menutup Tahun 2018 Vivo Luncurkan Ponsel Unik, VIVO Nex Dual Displayxda-developers.com

Di sektor keamanan, Vivo NEX Dual Display Edition ini bukan hanya mengandalkan fitur Face Unlock saja. Namun Vivo juga sudah menyematkan fitur fingerprint, sehingga penggunanya juga dapat membuka ponsel hanya dengan melakukan scan sidik jari.

Ponsel terbaru Vivo ini dibekali dengan baterai 3500 mAh, yang sudah dilengkapi dengan teknologi fast charging 10V/2.25A. Sehingga para penggunanya tidak perlu menunggu lama saat melakukan pengisian baterai ponsel.

5. Fitur lainnya

Menutup Tahun 2018 Vivo Luncurkan Ponsel Unik, VIVO Nex Dual Displaypocketnow.com

Vivo NEX Dual Display Edition ini juga mendukung 4G LTE, WiFi, Bluetooth, serta dilengkapi dengan asisten pintar Vivo JOVI. Sistem operasi yang digunakan di Vivo NEX Dual Display Edition ini adalah FunTouch OS 4.5 berbasis Android 9 Pie.

Ponsel yang baru diluncurkan Vivo di Cina ini, dijual dengan harga 4998 Yuan (mata uang Cina) atau sekitar Rp11 juta. Kalau kamu berminat untuk memiliki ponsel unik ini, sepertinya kamu harus bersabar menunggu hingga ponsel ini masuk ke Indonesia ya!

Baca Juga: Gak Sampai Rp3 Juta, Ini 5 Smartphone Vivo 2018 Harga Terjangkau

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Let's block ads! (Why?)


Baca Kelanjutan Spesifikasi VIVO Nex Dual Display - IDN Times : http://bit.ly/2QfMiqW

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Spesifikasi VIVO Nex Dual Display - IDN Times"

Post a Comment

Powered by Blogger.